Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
pro rumah

We're Profesional

Hubungi Kami
Selamat Berbelanja di Prorumah.com , Dapatkan garansi serta potongan harga menarik untuk pembelian dalam jumlah tertentu !!!

6 Tips Dekorasi Cafe Outdoor ini Dijamin Ramai Pengunjung!

dekorasi cafe outdoor

Dekorasi cafe outdoor - Akhir-akhir ini cafe tengah menjadi tren dalam bidang usaha kuliner, yang mana banyak digandrungi oleh anak muda. Tak hanya menjadi ajang adu skill dalam bidang kuliner, tentunya trend tersebut juga bisa membuka lapangan pekerjaan bagi mereka yang membutuhkan kerja.

Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa arus millennial semakin hari semain kuat. Sehingga tak heran, jika hal tersebut memancing para pelaku usaha untuk menciptakan berbagai inovasi kreatif dekorasi cafe outdoor pada tempat usahanya.

Ada yang mengusung tema food truck, tema graden dengan nuansa piknik yang ceria, dan asih banyak lagi. Akan tetapi, perubahan cuaca yang tidak menentu kerap menjadi masalah bagi cafe outdoor.

Contohnya ketika musim penghujan tiba, yang mana bagian gazebo-gazebo di area cafe akan tergenang dan menjadi basah. Tentunya hal ini tidak selaras dengan terpenuhinya minat para konsumen yang semakin bertambah.

Tak hanya factor cuaca, terkadang factor budget juga menjadi sebuah kendala bagi para konsumen dalam memenuhi minat konsumtifnya. Bahkan, beberapa dari mereka lebih memilih nongkrong di tempat-tempat lesehan pinggir jalan.

Mengingat akan hal itu, tentu saja para pelaku usaha kuliner harus memutar otaknya guna menarik konsumen untuk datang ke cafenya. Disamping itu, jangan lupa juga dekorasi cafe outdoor yang diusung harus lebih unik dan berbeda dengan para pesaing.

Nah, berbicara soal dekorasi, secara kebetulan juga pada kesempatan kali ini akan memberikan beberapa ide dekorasi cafe outdoor. Maka dari itu, simaklah baik-baik ulasannya di bawah ini.

6 Ide Dekorasi Cafe Outdoor Menarik

1. Menggunakan Atap Canopy

dekorasi atap cafe outdoor

Apabila kamu ingin membuat café outdoor dengan tema semi industrialis, maka penggunaan canopy sebagai atap merupakan pilihan paling tepat. Mengapa demikian? Pasalnya, penggunaan atap konvensional akan memberikan kesan kaku dan monoton.

Baca Juga : Referensi Dekorasi Kamar Tidur Sederhana dan Minimalis

Berbeda dengan canopy yang menghadirkan nuansa lebih relax dan santai. Bukan hanya itu, canopy juga berperan sebagai pelindung dari terpaan hujan maupun paparan sinar matahari. Bahkan yang lebih menariknya lagi, penggunaan canopy mampu memberikan kesan luas serta nilai dekoratif ketimbang jenis atap konvesional.

2. Gunakan Tenda-tenda yang Cantik

tenda membrane

Umumnya tenda-tenda kerap digunakan untuk acara-acara formal, seperti kondangan, peresmian, dan lain sebagainya. Nah, untuk kamu yang ingin mengusung tema food truck, maka pilihlah tipe tenda membrane dengan bentuk-bentuk yang menarik.

3. Pemilihan Lampu

jenis lampu yang bagus untuk cafe

Untuk urusan pencahayaan, disarankan bagi kamu untuk memilih lampu bohlam berwarna kuning temaram yang ditata dengan sedemikian rupa. Tak hanya menghadirkan nuansa hangat dan cozy, penataan bohlam lampu secara horizontal juga akan menghadirkan nuansa romantis lho.

Tentu saja nuansa tersebut sangat disukai oleh para millenial dan Generasi Z. Disamping itu, lampu yang ditata secara vertikal dan asimetris juga bisa menjadi spot foto yang instagramble.

4. Hadirkan Suasana Romantis

dekorasi cafe outdoor

Agar dekorasi cafe outdoor kental dengan nuansa romantic, maka kamu bisa menggunakan lilin sebagai pemannis di setiap meja konsumen. Apabila area terbuka tersebut tepat bersebelahan dengan kolam renang, maka kamu juga bisa mengihasinya dengan lilin-lilin yang mengapung diatas air agar semakin lebih sedap dipandang.

5. Sediakan Taman Hijau Terbuka

konsep cafe taman

Faktor yang satu ini sudah jelas akan memanjakan mata para pengunjung, karena dapat menghadirkan nuansa yang alami, natural, dan menenangkan. Agar tidak terkesan berlebihan, maka taman tersebut harus dibuat simple namun tetap berkesan.

Bukan hanya itu, gunakan juga tenda membrane yang berfungsi untuk melindungi para pengunjung dari perubahan cuaca.

6. Hadirkan Nuansa Vintage (Klasik)

dekorasi cafe outdoor

Siapa bilang bahwa nuansa klasik hanya bisa didapat di area indoor saja? Justru, nuansa klasik tersebut akan lebih terasa di area outdoor lho. Nah, jika cafému ingin mendapatkan nuansa klasik, maka gunakan lantai yang berbahan kayu alias wood decking.

Hal itu bukan tanpa alasan, dikarenakan penggunaan lantai kayu decking akan menghadirkan nuansa klasik, natural, namun masih tetap elegan. Decking kayu dapat menjadi dekorasi cafe outdoor yang sangat diperlukan, karena sudah terbukti tahan terhadap perubahan cuaca maupun serangan rayap.

Nah, untuk kamu yang ingin tahu kelengkapan informasi tentang decking

silahkan klik -> Parket Lantai Kayu Outdoor

Hal-hal yang Harus Diperhatikan Dalam Merintis Bisnis Cafe

Setelah mengetahui ide dekorasi cafe outdoor yang nyaman, masih ada lagi beberapa poin penting yang harus kita pehatikan dalam merintis bisnis cafe. Adapun hal-hal penting yang harus kamu perhatikan seperti di bawah ini :

  • Pemilihan Lokasi

Hal pertama yang harus kamu perhatikan dalam memulai bisnis cafe, yakni pemilihan lokasi. Dalam hal ini, tentu saja cafemu harus berada di lokasi-lokasi yang strategis. Pasalnya, lokasi yang strategis itu sudah pasti akan dilewati oleh banyak orang.

Maka dari itu, ada baiknya lakukan observasi terhadap lokasinya terlebih dulu sebelum menentukan pembangunan usaha cafe.

  • Pilih Perlengkapan Usaha yang Murah dan Menarik

Perlu kamu ketahui, bahwa desain interior juga memiliki peranan penting dalam penilaian para pengunjung terhadap sebuah cafe. Namu, untuk mendapatkan desain interior yang menarik itu tidak harus selalu menggunakan perlengkapan yang mewah.

Dengan kata lain, perlengkapan yang murah pun akan terlihat lebih menarik jika sesuai dengan tema atau konsep café-nya. Hasilnya, maka hal tersebut tidak akan menimbulkan kesan kontras antara konsep dengan perlengkapan café yang digunakan.

  • Membeli Bahan Baku di Grosir

Guna menghemat pengeluaran, disarankan bagi kamu untuk membeli bahan bakunya di grosir. Hal itu bukan tanpa alasan, mengingat pembelian secara grosiran akan jauh lebih murah daripada pembelian eceran.

  • Adakan Live Music

Poin yang satu ini juga memiliki peranan penting dalam menarik minat para pengunjung. Hal itu bukan tanpa alasan, karena para pengunjung bukan hanya sekedar untuk duduk dan makan saja, melainkan ingin mendapatkan sebuah hiburan yang berupa music.

Dengan adanya live music, pastinya para pengunjung akan sangat terhibur dan mungkin saja mereka akan menjadi pelanggan cafemu. Maka dari itu, pilihlah para pemain music yang sudah handal, namun dengan bayaran yang tidak terlalu mahal.

  • Membuat Menu Makanan yang Lezat dan Unik

Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa setiap cafe biasanya memiliki berbagai menu andalan. Maka dari itu, kamu juga harus mempersiapkan setidaknya dua atau tiga menu andalan dengan cita rasa tinggi. Dengan memiliki menu andalan, tentu saja hal itu akan menjadi identitas bagi cafemu.

  • Cari Karyawan yang Profesional

Hal penting berikutnya yang harus kamu perhatikan dalam merintis usaha cafe, yakni mencari karyawan yang profesional. Sebab, karyawan merupakan ujung tombak dan aset penting bagi usaha cafemu. Sedari itu, kamu harus lebih selektif lagi dalam memilih karyawan.

Demikianlah ulasan singkat mengenai ide desain café outdoor dan tips-tips dalam memulai usaha café, sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan referensi.